REMAH-REMAH KISAH TARBIYAH
Kumpulan Kisah Nyata Perjuangan Tarbiyah Islamiyah dalam Keluarga, Sekolah, dan Masyarakat
Penulis : Pemenang Lomba Menulis Kisah Inspiratif ke-3
Penerbit : Attuqa
Fisik : 14 x 20 cm | Soft Cover | Doff | Bookpaper | Emboss | Shrink
Tebal: 420 halaman
Kalau tarbiyah itu diibaratkan benda, maka tetesan air lah yang bisa mewakilinya. Tetesan air yang sifatnya lembut dan sejuk jika terus menerus menyentuh keras batu, maka biidznillah akan meninggalkan cekungan bahkan lubang yang menganga di atasnya. Begitupun tarbiyah Islamiyah, jika dilakukan dengan terus menerus, dengan kesabaran, dan penuh hikmah, lama kelamaan biidznillah akan menghasilkan generasi yang rabbani.
Inilah gambaran tarbiyah yang telah dilakukan oleh para penulis sebagai tokoh utama dalam buku ini. Tak ada jalan yang mudah dalam meniti jalan tarbiyah Islamiyah ini. Semua kisah pasti menemui aral yang tentu menguji kesabaran dan keikhlasan tokoh utama itu. Bagaimana harus bersikap? Apa yang harus dilakukan? Kapan momen yang tepat melakukannya? Ini semua menjadi pergolakan batin tokoh utama saat menemui konflik dalam kisahnya.
Tak hanya itu, momen-momen sendu juga turut mewarnai perjalanan kisah-kisah yang berbicara tentang rindu, kenangan, atau perbedaan pemahaman dengan tokoh lain. Kalau sudah begini, perasaan pembaca pun diaduk-aduk hingga akhirnya hanyut, bahkan meneteskan air mata.
Ah, rasanya sungguh layak kisah-kisah dalam buku untuk dibaca oleh kaum muslimin yang sedang berjuang dalam kancah tarbiyah. Kenapa? Karena banyak faedah dan ibrah yang pantas menjadi renungan dan motivasi agar istiqomah dan selalu bersemangat dalam bertabiyah Islamiyah.