Judul Buku : Terjemah Umdatul Ahkam Hadits-hadits Pilihan Bukhari Muslim
Judul Asli : Umdatul Ahkam min Kalam Khairil Anam
Penulis : al-Imam al-Hafizh Abdul Ghani al-Maqdisi
Penerbit : Gema Ilmu
Kategori : Fikih, Adab-Akhlak, Terjemah
Fisik : Soft Cover, 528 halaman
Ukuran : 18 x 12 x 2 cm
Mengenal Islam berdasar dalil-dalilnya yang shahih adalah kebutuhan yang sangat mendesak, melebihi kebutuhan makan dan minum. bahkan melebihi kebutuhan manusia kepada nafas.
Oleh karena itu para ulama berusaha dengan keras mendapatkan dalil-dalil yang shahih tersebut. Di antara peninggalan mereka yang sangat berharga adalah Kitab Umdatul Ahkam min Kalam Khairil Anam Karya al-Imam al-Hafizh Abdul Ghani al-Maqdisi.
Kitab Umdatul Ahkam ini sangat direkomendasikan oleh banyak ulama dan diakui sebagai kitab terbaik yang menghimpun hadits-hadits tentang hukum-hukum syariat.
Kitab ini merangkum hadits-hadits yang shahih yang berkaitan dengan permasalahan hukum ibadah dan seluruh hadits yang dalam kitab ini merupakan hadits mutafaqalaihi. Yaitu diriwayatkan dan disepakati kesahihannya oleh imam Bukhari dan Imam Muslim.
Melihat pentingnya kitab Umdatul Ahkam sebagai referensi Fikih Islam, telah banyak diterbitkan terjemahan dari kitab tersebut. Salah satu yang terbaik adalah buku Terjemah Umdatul Ahkam Hadits-hadits Pilihan Bukhari Muslim terbitan Gema Ilmu.
Kelebihan dari buku terjemahan ini karena diterjemahkan tanpa adanya distorsi atau perubahan makna dari kitab asli. Sehingga buku terjemah Umdatul Ahkam ini dapat dipahami sesuai dengan makna yang tertera dalam kitab aslinya.
Semoga edisi terjemah ini juga bisa memberikan manfaat bagi kaum muslimin.